Search

Dewi Nur Aisyah

Sejernih cita, Sebening asa, Merajut cerita

Tag

learning

Catatan PhD Mom: Belajar dari Sistem Pendidikan Nursery di Inggris

“Education would be much more effective if its purpose was to ensure that by the time they leave school every boy and girl should know how much they do not know, and be imbued with a lifelong desire to know it.” (William Haley)

Hari Jum’at lalu merupakan parents meeting di sekolah si kecil. Kalau di Indonesia, mungkin istilahnya ambil raport. Disini kami menyebutnya parents meeting. Dan ini dilakukan per term sekali. Jadi dalam satu tahun, ada 3 kali parents meeting. Di catatan kali ini, saya ingin merangkum bagaimana si kecil melalui masa nursery-nya di salah satu sekolah Islam di London, berikut hal-hal yang bisa kita pelajari dari sistem pendidikan nursery disini. Bagi yang belum tahu, nursery itu setara dengan TK nol kecil mungkin ya kalau di Indonesia, saat anak berusia 3 atau 3.5 tahun memulainya. Kalau di Inggris, anak-anak sudah mendapat fasilitas sekolah gratis sejak usia 3 tahun.

Kalau kembali flash back 1 tahun silam, kami memutuskan agar si kecil sekolah di Sekolah Islam. Allah Maha Baik, di tengah segala keterbatasan tinggal di negara yang minoritas muslim ini, Allah beri rezeki kami tinggal di daerah yang cukup banyak warga muslimnya. Masjid tak jauh terletak dari rumah, butcher halal mudah ditemukan, bahkan sekolah islami yang terbilang jarang, lokasinya hanya 7 menit jalan dari rumah kami. Alhamdulillaah ‘ala kulli hal…

Continue reading “Catatan PhD Mom: Belajar dari Sistem Pendidikan Nursery di Inggris”

Indonesia dan Budaya Membaca: Mari Belajar dari Negara Skandinavia

“The more you read, the more you know. The more that you learn, the more places you’ll go” (Dr. Seuss)

Pada sebuah PhD forum, mahasiswa PhD di Farr Institute berkumpul dan ngobrol-ngobrol (kongkow-kongkow kalau bahasa kita mah :D)

Maxine: Have you read the latest article mentioned about social media helps you to boost your research?
Victoria: Oh yeah, I saw it on twitter!

Lalu obrolan kami pun berlanjut membahas efektivitas sosial media untuk mempublikasikan hasil penelitian, hingga potensi blog, twitter, instagram, etc untuk menyebarkan hasil studi atau kajian. Lalu obrolan kami pun berlanjut ke topik yg lain,

Jane: I read a book about an astronaut’s life on space. It’s very interesting!
Me: What’s the title of the book?
Catherine: Oh yeah, I think I have already read it. Is it An Astronaut’s Diary by Jeffrey A. Hoffman? He mentioned about his experiences chosen to go on space and how it was going…

Obrolan di PhD forum memang cukup random, tapi serandom-random nya masih berkutat kepada hasil penelitian, buku yang menarik, atau update terbaru tentang Inggris. Continue reading “Indonesia dan Budaya Membaca: Mari Belajar dari Negara Skandinavia”

Blog at WordPress.com.

Up ↑